Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyebut komposisi pemilih dalam Pemilu 2024, 60 persen didominasi oleh kelompok usia muda dan pemilih pemula. Karena itu pemilih pemula memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas demokrasi.
Baca juga : Himapol FISIP UMJ Buka Posko Informasi Pemilu 2024
Hal ini mendasari Himpunan Mahasiswa Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta (HIMAPOL FISIP UMJ) mengajak pemilih pemula untuk aktif dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024. Ajakan ini disampaikan dalam pembukaan posko informasi pemilu dan sosialisasi pemilu di Ruang Rapat Lantai 2, FISIP, Jumat (12/1/24).
Wakil Dekan III Dr. Fal. Harmonis mengapresasi dibukanya posko informasi dan sosialisasi pemilu. Menurutnya, mahasiswa harus menyambut dan berperan aktif dalam pemilu 2024. “Mahasiswa harus memanfaatkan dan jangan melewatkan momentum menjelang Pemilu ini. Tentu, saya mengapreasi kegiatan ini yang memanfaatkan bidang keilmuan dari masing-masing Prodi,” ungkap Harmonis