Menjelang pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2024, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Jakarta (LPPM UMJ) menggelar kegiatan pembekalan bagi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) secara daring, pada Selasa (16/7/2024).
Baca juga : Mahasiswa UMJ Ikuti Sosialisasi Skema KKN UMJ 2024
KKN UMJ 2024 mengusung tema “Implementasi Teologi Al-Maun, Mahasiswa Unggul, Masyarakat Berdaya”. Rektor UMJ Prof. Dr. Ma’mun Murod, M.Si., mengutarakan dukungannya terhadap kegiatan KKN.
Menurutnya, selain melakukan pemberdayaan masyarakat, KKN menjadi bagian mahasiswa memperkenalkan UMJ kepada masyarakat. “KKN itu harus menghasilkan, tapi yang tidak kalah penting, mahasiswa dapat memberikan rekognisi kepada UMJ,” ungkap Ma’mun.
Lebih lanjut, Ma’mun juga mengapresiasi sistem pelaporan yang menghasilkan luaran publikasi seperti Seminar Nasional Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (SEMNASKAT) dan jurnal intenasional. Ia mengatakan hal tersebut berdampak kepada akreditasi dan pemeringkatan universitas.